deskripsi gambar

Breaking News

WORKSHOP "SERTIFIKASI PRODUK, KELAYAKAN PRODUK UNTUK TENANT, PARTISIPASI PENDAMPINGAN BAGI TENAN"

 

Bandung (24/11/2021) - kegiatan Workshop Penguatan Ekosistem Kewirausahaan Perguruan Tinggi Penyelenggara Pendidikan Vokasi (PTPPV), Politeknik Pos Indonesia melalui tim penyelenggara menyelenggarakan Workshop Inovasi Kreatifitas & Inovasi Produk.

Workshop daring ini hadiri oleh 90 peserta Mahasiswa Politeknik Pos Indonesia dari bermacam-macam program studi. Peserta tampak aktif dan bersemangat dalam kegiatan workshop ini.





Acara Workshop ini dipandu oleh Dodi Permadi, S.T., M.T. sebagai moderator. Pemateri 1 adalah Dr. Erna (Ka.Prodi D4 Logistik Bisnis) dengan topik Sertifikasi Produk. Beliau mengatakan, Fungsi utama sertifikasi adalah untuk membuat tenang dan yakin para calon pembeli, bahwa kita sebagai produsen, akan menerapkan standar produksi, pelayanan dan kualitas mutu tertentu secara konsisten.


Materi ke 2 adalah Kelayakan Produk Untuk Tenant oleh Bambang Triputranto SE., MM. (GKM D4 Manajemen Bisnis) mengatakan, asilitas yang akan didapatkan oleh para tenant yang diinkubasi meliputi pendampingan bisnis, pemerolehan perizinan, pelatihan manajemen bisnis, manajemen keuangan, dan lain-lain sesuai dengan kebutuhan tenant.


Materi ke 3 adalah Partisipasi Pendampingan Untuk Tenant oleh Hilman Setiadi, S.Pd., S.E., M.T (Wakil Direktur III) mengatakan, Model pendampingan dan penguatan yang harus dilakukan inkubator terhadap tenant, antara lain: QC (Quality Control), Brand Establishment, Services dan Funding. Materi peningkatan Quality Control terhadap produk yang dihasilkan tenant terutama dalam hal : (a) pengendalian biaya (Cost Control), bertujuan agar produk yang dihasilkan memberikan harga yang bersaing (Competitive price); (b) pengendalian produksi (Production Control) bertujuan agar proses produksi (proses pelaksanaan ban berjalan) bisa lancar, cepat dan jumlahnya sesuai dengan rencana pencapaian target; (c) pengendalian standar spesifikasi produk meliputi aspek kesesuaian, keindahan, kenyamanan; (d) pengendalian waktu penyerahan produk (delivery control) terkait dengan pengaturan untuk menghasilkan jumlah produk yang tepat waktu pengiriman dan tepat waktu diterima.


Sertifikat peserta workshop dapat di-download DISINI.